homeandgardenmakeover – Rumah harus menjadi hunian nyaman dimana kita bisa melepas penat dan mengembalikan mood setelah lama beraktivitas di luar rumah. Jadikan rumah tempat special dimana semua penghuninya Bahagia melakukan beragam kegiatan. Setiap individu bebas memilih desain rumah Impiannya tidak perlu dipengaruhi pihak luar sebab tujuan membagun rumah adalah untuk memiliki tempat nyaman dimana kita dapat melakukan apapun. Memilih bentuk rumah menyesuaikan kondisi alam serta luas lahan agar mencegah kerusakan lebih cepat. Melalui tangan arsitektur banyak dekorasi rumah bisa diwujudkan sempurna sesuai bayangan pemiliknya.

Desain Rumah Terpopuler Sepanjang Masa

Yang mempunyai rencana membuat rumah tapi bingung desain apa yang ingin diterapkan, banyak sekali konsep rumah indah sekaligus nyaman dihuni. Berbagai desain rumah populer sepanjang masa dapat menjadi inspirasi kita membangun rumah Impian adalah:

1. Rumah Mediteranian. Konsep rumah cocok untuk alam Indonesia yang terpapar sinar matahari sepanjang tahun. Gaya Mediteranian terinspirasi dari hunian penduduk Spanyol, Portugal dan Italia. Ciri khas desain rumah pertama kali muncul tahun 1918 ini atap menggunakan keramik merah identik dengan gaya Spanyol. Beberapa ornamen ditempel pada bagian tembol untuk memberikan kesan lebih natural.

2. Rumah Kontemporer sudah banyak sekali dijumpai pada pusat Kota karena konsepnya sederhana tapi eksklusif secara bersamaan. Tidak ada gaya dominan sebab rumah kontemporer adalah hasil perpaduan dari beberapa desain. Rumah kontemporer sangat kokoh dalam berbagai kondisi cuaca.

3. Rumah Mid Century adalah kosep sangat tepat bagi pecinta ruangan terbuka. Kriteria utama gaya hunian Mid Century ialah mempunyai banyak jendela besar membuat rumah mendapatkan Cahaya matahari yang cukup. Minim sekat sehingga setiap bagian dalam rumah terasa saling terhubung dan suasanajadi hangat.

4. Rumah The Colonial adalah konsep bangunan rumah terinspirasi hunian Eropa yang sudah disesuaikan dengan kondisi alam Amerika Serikat. Gaya rumah ini masih cocok untuk lingkungan Indonesia. Ciri-cirinya pintu berada di tengah antara jendela. Terdapat jendela ukuran kecil di bagian atap. Rumah The Colonial identik berwarna putih dengan ornamen dinding seperti kayu.

5. Rumah Minimalis Modern adalah gaya yang mengutamakan pemanfaatan agar setiap bagian rumah dapat difungsikan semaksimal mungkin. Rumah Minimalis modern sering dilengkapi kolam renang serta terdiri dari beberapa lantai.

6. Rumah Amerikan Klasik yaitu desain rumah banyak memakai kayu untuk bagian ekteriornya agar memunculkan kesan mewah dan klasik. Detailnya memang tidak kompleks tapi kesan elegan serta mewah terpancar dari desain ini.

7. Rumah Jepang disarankan bagi yang ingin konsep hangat dan intimate. Banyak detail indah hunian bergaya Jepang ini seperti gerbang berbahan kayu, mengutamakan privasi dengan membangun tembol beton tinggi, atap lebar mencegah air hujan masuk ke dalam rumah, memiliki beranda luar sebagai ruang publik di dalam rumah serta mengoptimalkan penggunaan lahan.

Rekomendasi Konsep Rumah dan Taman Impian

Konsep Taman Untuk Lahan Sempit Yang Bisa Dicoba

Meskipun sisa halaman sempit. Masih bisa dimanfaatkan sebagai taman terbuka agar rumah memperoleh suasana segar. Taman dipenuhi tanaman hijau segar dapat mencegah stress. Beberapa desain taman untuk lahan terbatas adalah:

1. Gaya vertikal cocok bagi rumah memiliki tembok polos dan pasar kuat. Kita bisa menaruh rak untuk meletakkan beragam pot tanaman. Tambahkan dengan bangku kecil atau ayunan sebagai tempat bersantai yang nyaman.

2. Memanfatkan teras polos yang ada di rumah untuk membuat taman cantik. Gunakan rak susun untuk meletakkan banyak bunga, pasang tanaman gantung serta gunakan warna netral sesuai konsep taman ini.

3. Taman Kolam adalah perpaduan tanaman dan kolam ikan memberikan pemandangan segar serta tenang. Buat kolam kecil sebagai tempat memelihara ikan lalu hias sekitar kolam dengan tanaman-tanaman cantik. Suara air mengalir membantu kita semakin rileks ketika bersantai di taman kolam ini.

4. Wall Garden merupakan konsep taman tidak membutuhkan lahan. Kita bisa menanam berbagai tanaman di bagian tembok supaya menghasilkan tampilan cantik. Konsep taman ini perlu banyak biaya sebab biaya perawatan tanaman tidak murah apalagi beberapa tanaman tidak cocok dengan kadar air tertentu.

5. Taman Kering yaitu konsep taman khas Jepang dominan memakai batu serta air mancur dari batu juga. Meskipun minim tanaman tapi batu yang disusun menjadi berbagai bentuk membuat taman tetap cantik. Konsep ini hanya cocok untuk lahan indoor saja.

6. Taman Modern cirinya memiliki pot bunga panjang ditanami bunga berdaun indah. Satu pot hanya untuk satu jenis tanaman saja. Sudul lainnya ditambah meja panjang bisa memuat banyak orang. Bagian tengah antara bangku dan pot bunga dibiarkan kosong sebagai tempat barbeque party. Tambahkan batu atau rumput sistesis supaya tampilannya lebih adem. Taman ini cocok sekali bagi rumah minimalis atau mid century.

Sekali lagi, konsep rumah dan taman disesuaikan kondisi alam dan kemampuan finansial kita. Bisa menggabungkan beberapa gaya sekaligus bila diperlukan. Selalu memilih tema yang akan membuat kita nyaman.

Meskipun perlu waktu lama untuk mewujudkannya, tapi membuat konsep rumah dengan taman ideal akan menjadi semangat bagi kita agar semakin bekerja keras sampai berhasil mewujudkannya. Rekomendasi taman di atas merupakan bukti tidak selalu harus punya lahan luas. Memanfatkan area terbatas tetap dapat membangun taman indah. Penting mempunyai taman di rumah sebagai ruang terbuka hijau untuk menjaga mood sekaligus sirkulasi udara dalam hunian Impian kita di masa depan nanti. Gaya rumah murni sesuai kita karena yang menempatinya adalah kita bersama keluarga.